Belanja di aliexpress sekarang makin mudah, bahkan kalau kamu nggak punya kartu kredit. Pada kesempatan ini saya mau kupas tuntas bagaimana panduan beli dan melakukan pembayaran di aliexpress. Sebelum itu, kamu bisa coba https://s.click.aliexpress.com/e/_DD99WLT siapa tahu ada ipromo untuk barang yang ini kamu beli.
Update 2024: Aliexpress Tidak Bisa Kirim ke Indonesia
Update terakhir di bulan Februari 2024 ini, aliexpress tidak melayani pengiriman ke Indonesia. Bisa jadi ini karena regulasi pemerintah yang membatasi impor produk yang harganya dibawah USD 100. Saya coba cek, tidak ada opsi pengiriman ke Indonesia
Nanti saya update lagi apabila ada perubahan kebijakan pengiriman ke Indonesia
Pertimbangan Belanja di Aliexpress?
Sebelum berbelanja di aliexpress, kamu harus mengetahui kenapa belanja di aliexpress? Karena kalau kamu udah terbiasa belanja di aliexpress, kamu nggak akan googling cara belanja di aliexpress. Berikut beberapa pertimbangan yang mungkin membuatmu semakin yakin kenapa belanja di Aliexpress.
Barang Gak Ada di Indonesia
Butuh produk yang gak dijual di Indonesia? Belanja di aliexpress merupakan salah satu solusinya. Seperti ketika saya membeli Flexyble LCD untuk kamera jadul yang saya gunakan. Udah cari di berbagai macam toko online dan marketplace di Indonesia, saya tidak menemukannya.
Setelah mencari di Aliexpress, ndilalah kok ya ada barang yang saya butuhkan sehingga bisa membuat kamera yang sudah tewas nyala kembali. Meski pada akhirnya rusak lagi :)). Ini satu-satunya alasan kenapa saya belanja di Aliexpress
Harga Murah?
Siapa bilang harga di aliexpress murah? Belum tentu gaes! Harga di aliexpress belum termasuk pajak impor! Per tahun 2020, barang di atas 3 dolar itu kena pajak impor! Berapa besarannya? Nanti di bawah akan saya jelaskan perhitungan impornya.
Bahkan untuk barang yang gak kena pajak impor aja masih berlu membayar biaya lalu bea sebesar Rp20.000 yang kamu bayarkan ketika barang diantar ke alamatmu. Jadi kalau kamu beli barang harganya cuma sepuluh ribuan di aliexpress dan gratis ongkir. Kamu harus tetap membayar Rp20.000 untuk lalu bea.
Durasi Pengiriman
Durasi pengiriman dari Aliexpress ke Indonesia bisa dibilang cukup lama lho, sekitar 3 mingguan. Namun gegara pandemi COVID ini, saya ada transaksi pada bulan Maret hingga pertengahan Mei barangnya belum sampai. Jadi untuk saat ini belum ada kepastian kapan barang akan sampai.
Jadi ada baiknya kamu mempertimbangkan benar-benar apakah membeli langsung di aliexpress itu worthed? Jika iya, lanjutkan aja. Tapi kalau enggak, ya mending beli di pasar lokal saja.
Cara Belanja di Aliexpress
Untuk membeli barang di aliexpress, saya akan memberikan contoh step by step menggunakan komputer. Kamu bisa juga belanja di aplikasi aliexpress apabila ingin mendapatkan diskon yang lebih banyak. Namun nggak ngefek kalau jarang belanja.
Berikut cara belanja di Aliexpress dengan mudah
Memilih Barang
Hal pertama yang dilakukan adalah memilih barang yang mau dibeli. Contohnya pada kesempatan kali ini saya akan memberi contoh akan membeli hot pot elektrik yang akan dikirim ke Portugal.
Kenapa beli hot pot elektrik? Kebetulan ada yang minta tolong untuk dibelikan untuk dikirim ke Portugal. Sehingga buat saya tulis sekalian aja di blog
- Merupakan estimasi harga barang, harga asli akan terlihat setelah kamu memilih color / bentuk / size
- Memilih varian warna. Selain warna, biasanya ada ukuran atau paket penjualan.
- Memilih asal pengiriman, dalam beberapa kasus ada seller yang memiliki banyak gudang di beberapa negara seperti China, US, Eropa dan Rusia. Kalau ke Indonesia, mending pengiriman dari China, itu yang paling murah
- Jumlah barang yang ingin dibeli
- Estimasi Biaya Pengiriman
Setelah memilih produk, kamu bisa menekan tombol buy now. Untuk langsung membayar produknya. Atau Add to Cart untuk menambahkan ke keranjang belanja. Kamu bisa mencari produk lain yang sekiranya kamu butuhkan.
Menentukan Alamat Pengiriman
Setelah itu tentukan alamat pengiriman. Mulai dari nama, nomor telepon, hingga alamat lengkap disertai Kota, Negara serta kode pos.
Cara Bayar Aliexpress
Setelah itu menentukan metode pembayaran. Berhubung saya mengirimkan barang ke Portugal, tidak ada pilihan Dokuwallet. Sehingga hanya bisa bayar menggunakan Kartu Debit / Kredit, Paypal (sekarang udah bisa bayar pakai paypal lagi gaes) maupun webmoney.
Cara Bayar Aliexpress dengan Virtual Account
Setelah cukup lama enggak belanja di Aliexpress, akhirnya saya belanja lagi karena barang yang ingin saya beli enggak tersedia di Indonesia. Saya baru tahu kalau sekarang sudah bisa bayar dengan Virtual Account beberapa bank di Indonesia. Berikut beberapa langkah membayar aliexpress dengan virtual account bank Mandiri.
Masuk ke halaman shopping cart / keranjang belanja. Kemudian tekan tombol buy.
Selanjutnya adalah memilih metode pembayaran. Selain menggunakan dokuwallet, kamu juga bisa membayar menggunakan virtual account dari 4 Bank, yaitu BNI, Mandiri, CIMB Niaga dan Permata. Saya memilih untuk membayar menggunakan Virtual Account Bank Mandiri
Langkah selanjutnya, buka saja aplikasi mobile banking yang kamu pilih di antara 4 bank di atas. Saya memilih virtual account bank mandiri jadi ya saya buka plaikasi Livin by mandiri yang baru dan pilih menu Bayar. Cari penyedia jasa Doku Merchant.
Masukkan nomor virtual account pembayaran produk, setelah itu masukkan nominal pembayaran yang sama persis dengan yang muncul pada halaman pembayaran. Dalam kasus saya adalah 245,987. Kemudian bayar!
Setelah melakukan pembayaran dan berhasil, kamu bisa coba cek halaman pesanan. Status pesanannya bisa jadi menunggu pengiriman seperti yang saya dapatkan di bawah ini
Cara Bayar Aliexpress pakai Dokuwallet
Jika kamu mau membayar pesanan menggunakan Doku Wallet, kamu harus sudah mendaftar dulu di Doku Wallet. Kemudian melakukan top up saldo untuk melakukan pembayaran.
Kemudian pilih opsi pembayaran dengan Doku Wallet. Masukkan Doku ID dan passwordnya untuk melakukan pembayaran. Kemudian kamu juga akan diminta Pin Doku dan saldomu di Doku Wallet akan berkurang. Transaksi selesai.
Pastikan kamu sudah melakukan top up saldo Doku Wallet dulu yang nominalnya cukup untuk bayar belanjaanmu di Aliexpress. Untuk lebih jelasnya, kamu bisa melihat video tutorial cara bayar dengan Doku Wallet yang sudah pernah saya buat sebelumnya.
Cara Bayar Aliexpress via Transfer ATM
Pembayaran Aliexpress melalui ATM Transfer merupakan fasilitas yang diberikan oleh Doku Wallet. Meski kamu gak harus mendaftar Doku Wallet, saya akan tetap wajibkan untuk mendaftar dulu di Doku Wallet.
Kenapa?
Untuk mempermudah kamu ketika barang yang kamu pesan tidak datang, kamu bisa dengan mudah melakukan refund. Refund dari pembayaran melalui ATM Transfer, Internet Banking maupun Alfamart itu akan dikembalikan ke Saldo Doku Wallet.
Udah jangan protes, memang begitu prosedurnya. Jadi ikutin aja :))
Setelah memilih metode pembayaran ATM Transfer yang merupakan fasilitas dari Doku Wallet, kamu akan mendapatkan instruksi seperti gambar di atas.
Saranku, segera menuju ke ATM terdekat untuk melakukan transfer. Karena kalau tidak, kamu bisa saja gagal melakukan transfer gegara perubahan kurs mata uang. Jadi jangan lakukan checkout aliexpress apabila kamu masih bayar beberapa jam kemudian.
Sesampainya di ATM, kamu bisa mengikuti langkah-langkah di atas
- Masuk PIN ATM
- Pilih Transaksi Lainnya
- Pilih Transfer
- Masukkan Kode Bank Permata
- Masukkan jumlah pembayaran yang sama persis! Dalam contoh di atas adalah 1310079
- Kemudian masukkan nomor rekening pembayaran. Nomer rekening pembayaran ini adalah kode pembayaran
- Apabila benar, akan muncul nama pemesan di aliexpress dan bank permata untuk dikonfirmasi.
- Tekan benar untuk melakukan pembayaran
Waktu itu saya balik dari ATM yang jaraknya kurang lebih 5 menit, pembayaran sudah diteruskan ke penjual yang tandanya pembayaran lewat ATM sudah berhasil.
Saya juga sudah pernah membuat video tutorial cara bayar aliexpress di ATM Bank yang bisa kamu tonton di bawah ini
Bisa pakai ATM apa saja? Semua ATM Bank yang ada di Jaringan ATM Bersama, ATM Prima dan Alto bisa. Coba cek bank yang kamu gunakan ada di jaringan ATM mereka atau tidak?
Apabila kamu belanja menggunakan aplikasi android, kamu bisa membayar dengan langkah-langkah pada video di bawah ini
Cara Bayar Aliexpress pakai Internet Banking
Ingat, pembayaran belanja di Aliexpress melalui Internet Banking merupakan fasilitas yang diberikan oleh Doku Wallet. Jadi daftar Doku Wallet dulu biar enak kalau ada refund.
Caranya sama dengan pembayaran menggunakan saldo Doku Wallet di atas, yang membedakan adalah proses pembayarannya yang menggunakan Internet Banking Mandiri.
Seperti instruksi yang sudah ada di atas yak! Banyak yang tanya, bisa gak pakai internet banking bank lain? Setauku sih nggak bisa. Karena untuk pembayaran melalui internet banking hanya ada bank Mandiri.
Nah, untuk metode satu ini saya belum pernah bikin video tutorialnya. Jadi ikuti yang ada pada instruksi di atas yak.
Cara Bayar Aliexpress lewat Alfamart
Saya belum pernah bayar aliexpress lewat alfamart maupun convenience store lainnya. Namun caranya hampir mirip dengan transfer bank lewat ATM di atas. Kita hanya perlu memberikan informasi kode pembayaran ke mbak-mbak alfa nanti akan di proses pembayarannya.
Mungkin kamu yang sudah pernah mencobanya? Tolong tulis di kolom komentar dong 🙂
Cara Bayar Aliexpress Dengan Debit Card / Kartu Kredit
Pembayaran Aliexpress dengan Debit Card Online / Kartu Kredit merupakan cara yang paling mudah. Karena tidak melalui perantara Doku Wallet. Untuk penggunaan debit card, saya pernah menulis cara bayar aliexpress dengan Jenius. Kamu juga bisa belanja di ebay dengan kartu debit.
Apabila melakukan pembayaran dengan kartu debit, kamu harus memiliki saldo yang cukup untuk membayar belanjaan di aliexpress. Karena kalau saldonya nggak cukup, gak bisa buat bayar. Mirip dengan cara apabila kita menggunakan Doku Wallet.
Apabila membayar menggunakan kartu kredit, pastikan limit kartu kreditnya tidak kurang untuk membayar. Setahuku, limit kartu kredit paling kecil adalah 3 juta. Kalau cuma belanja sedikit dan yang kecil sudah lebih dari cukup.
Cara Cek Resi Aliexpress
Setelah berhasil melakukan pembayaran, langkah selanjutnya adalah menunggu barang dikirim. Proses pengiriman barang ini tergantung penjualnya. Maksimal 6 hari setelah barang dibayar, barang harus sudah dikirim.
Resi pengiriman bisa dilihat di halaman view detail order > pada bagian logistic information nomor resi ada pada bagian Tracking Number
Untuk melakukan cek resi, ada dua cara. Yaitu melalui dashboard aliexpress atau menggunakan pihak ketiga seperti 17track.net. Kalau saya lebih suka menggunakan 17track karena hasilnya lebih detail daripada yang ada pada dashboard aliexpress. Selain itu bisa digunakan untuk melakukan tracking lebih dari 1 kode tracking sehingga lebih enak untuk memantau banyak belanjaan sekaligus.
Biasanya untuk kode tracking ini bisa dilacak sekitar satu minggu sejak barang dikirim. Nanti kalau sudah masuk ke Indonesia, bisa cek di halaman ems.posindonesia.co.id untuk mengetahui status barang yang kita pesan.
Pajak Impor
Berdasarkan peraturan terbaru dari 199/PMK.010/2019, nilai barang yang tidak kena pajak impor ketika dikirimkan adalah USD 3. Jadi apabila nilai barang yang dikirim lebih dari USD 3 maka kita harus bayar pajak impor.
Kalau kita bawa barang dari luar negeri dengan naik pesawat / kapal laut, kita akan dikenakan pajak apabila barang tersebut nilainya di atas USD 500.
Untuk perhitungan tentang pajak impor dan cara membayarnya, kamu bisa baca artikel saya yang berjudul panduan cara hitung pajak impor
Cara Refund Aliexpress
Ada kalanya tetiba kita ingin membatalkan pesanan yang sudah terlanjur kita bayar, kalau nggak gitu pesanan kita tidak sampai ke alamat. Seperti layaknya marketplace, Aliexpress tidak akan mengirimkan uang ke penjual sebelum barang diterima oleh pembeli sehingga kita bisa dengan mudah meminta refund atau pengembalian uang.
Bagaimana caranya? Ada banyak orang melakukan kesalahan saat melakukan refund ini. Berikut beberapa hal yang harus kamu perhatikan.
Kamu wajib memiliki akun dokuwallet apabila akan melakukan pembayaran dengan metode Transfer ATM, Internet Banking, Alfamart. Kenapa? Karena dokuwallet merupakan perantara pembayaran tersebut ke Aliexpress. Uang refund akan masuk ke akun dokuwallet yang kamu daftarkan / sama dengan email akun aliexpress apabila kamu belum mendaftar dokuwallet.
Tanpa akun dokuwallet, kamu akan lebih lama menerima refund, karena harus mendaftar dan melengkapi beberapa administrasi. Karena aliexpress nggak punya dompet virtual sehingga mereka tidak menyimpan saldo yang tidak digunakan untuk transaksi. Jadi wajib daftar dokuwallet dulu untuk kenyamanann bertransaksimu.
Untuk yang menggunakan kartu kredit atau kartu debit nggak usah khawatir sih. Uang akan langsung kembali ke akun yang kamu miliki. Namun tidak untuk mereka yang menggunakan VCN.
VCN itu biasanya sekali pakai, expirednya juga cukup singkat. Sehingga ketika kamu memutuskan menggunakan VCN harus siap dengan konsekuensi yang timbul dengan pilihan tersebut.
Menurut nalarku, apabila melakukan refund transaksi menggunakan VCN akan cukup sulit. Aliexpress mengembalikan uang ke VCN tetapi VCN sudah expired sehingga uangnya tidak bisa masuk ke VCN yang sudah expired. Status uangnya dimana saya juga nggak tau. Lebih baik hubungi CS Aliexpress saja untuk menanyakan perihal tersebut.
Tanya Jawab Seputar Cara Belanja di Aliexpress
Berikut beberapa pertanyaan yang sering ditanyakan oleh teman-teman yang berbelanja di aliexpress. Kalau kamu ada pertanyaan tulis aja di kolom komentar 🙂
Seperti layaknya marketplace, ada banyak penjual di aliexpress. Alangkah baiknya sebelum membeli periksa dulu reputasi toko online yang akan kita beli
Durasi pengiriman tergantung pada pilihan pengiriman. Untuk free ongkir, biasanya membutuhkan waktu sekitar 3 Minggu. Setiap pilihan ekspedisi menyediakan estimasi durasi pengiriman
Seperti yang tertera di halaman pembayaran dengan dokuwallet. Pembayaran menggunakan internet banking hanya untuk bank Mandiri. Itupun menggunakan kartu debit. Sedangkan untuk bank lain saya belum pernah mencobanya.
Pajak impor dibayar ketika barang sampai di Indonesia dan sebelum barang dikirim ke rumah. Untuk nilai pajak yang kecil, biasanya dibayar langsung ke petugas pos yang mengantar ke alamat rumah
Ada, beberapa jenis barang tidak diperkenankan untuk diimpor. Ada barang yang membutuhkan ijin khusus untuk diimpor. Informasi tentang barang larangan terbatas bisa kamu cek di halaman https://www.insw.go.id/
Semua refund akan masuk ke Dokuwallet sebagai perantara. Untuk itu wajib punya akun dokuwallet apabila kamu melakukan pembayaran menggunakan ATM Transfer, Internet Banking, Dokuwallet dan Alfamart / convience store yang bekerjasama dengan dokuwallet.
Saat ini sudah bisa melakukan pembayaran menggunakan Virtual Account BNI, Mandiri, CIMB Niaga dan Permata
Coba clear cache dan cookies browser kemudian buka link ini dan coba belanja lagi. Dalam beberapa kasus cara ini berhasilu003cbru003e
Sebenarnya di dashboard aliexpress sudah ada, tapi kadang nggak akurat. Kamu bisa gunakan website seperti 17track.net atau kalau barang sudah masuk ke Indonesia bisa di tracking di ems.posindonesia.co.id
Apabila kamu memiliki pertanyaan seputar cara belanja di Aliexpress, bisa tulis di kolom komentar. Nanti akan aku kurasi dan letakkan pada bagian tanya jawab.
Leave a Comment